RRQ Hades


Rex Regum Qeon (RRQ) tim besutan Adrian Pauline ini adalah salah satu tim esport tangguh yang kerap menghiasi podium juara di beberapa kompetisi. Tim esports yang sangat tidak asing di telinga para gamer dimana banyak sekali prestasi yang dimiliki tidak terkecuali untuk divisi Free Fire,


RRQ Hades sebuah nama tim besutan RRQ yang banyak digandrungi para player tanah air dengan gameplay yang menarik dan seringkali menciptakan tips dan trik dalam setiap gameplay yang mereka gunakan, berikut roster yang dimiliki oleh RRQ Hades:
1. XoTeeeeeeee.
2. YamilGanteng
.3. Legaeloth
4. LORDDDz.
5. FAAAAALLenz
Komposisi yang sejak dahulu menggunakan roster yang sama meskipun dalam Free Fire Master league kali ini mendatangkan roster baru yaitu XoTeeeeeeee. yang merupakan ex-roster dari adik kandungnya yang terdahulu yaitu RRQ Poseidon, tetapi dominasi roster yang digunakan masih dengan komposisi yang sama hingga saat ini.

Story Hades

terinspirasi dari nama dewa pada mitologi yunani kuno yaitu Hades, Legaeloth.dan kawan-kawan menggunakan nama tersebut sebagai nama tim yang digunakan di setiap tournament. berawal dari satu komunitas guild yang sama yaitu HORE.ID yang mana merupakan guild komunitas veteran di dalam komunitas Free Fire. Dengan usia yang cukup lama sehingga Hades merupakan tim yang cukup matang untuk berada di beberapa panggung besar Free Fire.

Ex-SFI Esports

Pernah bergabung di SFI esports yang sebelum akhirnya diakuisisi oleh tim RRQ, Hades mulai di akuisisi oleh RRQ pada saat mewakili Indonesia pada Free Fire World cup di Bangkok, Thailand hingga sekarang. Dengan kebersamaan kuat yang mereka miliki menghasilkan beberapa prestasi baik dalam maupun luar negri. Langkah akuisisi yang dilakukan RRQ terhadap tim Hades merupakan langkah yang tepat dengan mendapatkan juara 3 di Free Fire World Cup Thailand membuat nama RRQ Hades bertambah melejit ditingkat internasional.

Legaeloth, Kapten Terkuat di Bumi

Richard William Manurung, biasa di sebut Legaeloth. memiliki julukan yang cukup menarik, dengan strategi yang unik dan pertahanan yang solid Legaeloth mendapatkan julukan kapten terkuat dibumi, kemampuan seorang Legaeloth tidak diragukan lagi dalam memimpin tim Hades sehingga menjadikan RRQ Hades sebagai tim yang disegani dan mendapatkan perhatian serius dari tim lawan.

Prestasi RRQ Hades

Dengan tim yang cukup lama dan banyak sekali dikenal membuat RRQ Hades mendapatkan prestasi yang banyak sekali, berikut prestasi yang diperoleh RRQ Hades baik prestasi di tournament minor maupun tournament major
  1. Juara 1 Dunia Games Campus League
  2. Juara 2 Free Fire Indonesia Master Season 1
  3. Juara 3 Free Fire World cup  (Thailand)
  4. Juara 1 Axiata Game Hero World Champions (Malaysia)
  5. Juara 2 Piala Presiden Free Fire Regional Barat
Dengan banyak sekali prestasi, serta tim yang cukup lama konsisten di beberapa tournament kompetitif, RRQ Hades menjadi tim yang difavoritkan untuk menjadi finalis Free Fire Indonesia Master berikutnya, karena dari Free Fire Indonesia Season 1 dan Free Fire Indonesia Master Season 2  Hades adalah tim yang tidak pernah absen menjadi finalis di grand Final. Saksikan terus perjuangan RRQ Hades di Free Fire Master League Season 1 untuk memperebutkan tiket untuk melanjutkan misinya bertengger di partai puncak Free Fire Indonesia Master Season 3.

Comments